
-
By SMADU1
- In HUMASY SMADU1
Antusiasme Para Siswa SMA Darul Ulum 1 dalam Kegiatan ‘Study Campus’ di Fakultas Teknik UGM dan Universitas Negeri Yogyakarta
Kamis, 14 November 2024 – Usai satu minggu yang lalu ratusan siswi yang telah melaksanakan kegiatan Study Campus di Yogyakarta, kali ini bergantian para siswa kelas XI SMA Darul Ulum 1 menelusuri kota Yogyakarta selama satu hari. Dengan tujuan berbeda dengan siswa putri, siswa putra akan berkunjung untuk melakukan Study Campus ke Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada dan Fakultas MIPA serta Fakultas Bahasa, Seni, dan Budaya Universitas Negeri Yogyakarta. Para siswa dengan penuh semangat hari ini akan menggali informasi dan wawasan mengenai kehidupan kampus khususnya di UGM dan UNY dengan didampingi oleh Bapak/Ibu Guru Pendamping yang terdiri dari Kepala Sekolah, Wakil Kepala Sekolah, Wali Kelas, BK, serta Struktural.

Tujuan pertama, para siswa dan Bapak/Ibu Guru Pendamping disambut hangat oleh tim Humasy serta BEM Fakultas Teknik UGM. Kegiatan diawali dengan sambutan pihak FT UGM, sambutan Kepala Sekolah, serta pemaparan materi oleh anggota BEM FT UGM. Kegiatan berjalan kondusif dan menyenangkan. Para siswa menyimak dengan seksama pemaparan materi yang disampaikan dan bergantian menyampaikan pertanyaan terkait dengan persiapan masuk FT UGM, pilihan jurusan maupun prodi, International Undergraduate Program yang ada di FT UGM.

“Dengan kegiatan ini dapat menjadi bekal untuk siswa kami agar dapat menjadi motivasi dan dorongan kepada anak kami untuk diterima di FT UGM. Persiapkan diri sebaik mgkin sesuai dengan passion nya masing-masing. Dan tingkatkan optimisme dan do’a kalian dengan membayangkan bahwa kalian sedang berkeliling menjadi mahasiswa FT UGM.” Tutur Bapak Kepala Sekolah SMA DU 1, H. Mochammad Yusuf, S.Ag., M.Pd. pada sambutan beliau di FT UGM.
Setelah mengikuti serangkaian pemaparan materi di Gedung Fakultas Teknik UGM, para siswa menuju gedung serbaguna Engineering Research and Innovation Center (ERIC) UGM untuk melakukan kunjungan Pameran Produk Riset Dosen dan Mahasiswa. Pameran tersebut menyajikan beberapa produk penelitian dari beberapa jurusan di FT UGM seperti produk Batik Gamaindigo yang terbuat dari pewarna alami karya jurusan Teknik Kimia hingga karya robotic yang telah meraih prestasi di kancah nasional maupun internasional. Para siswa secara antusias mengunjungi setiap booth pameran dengan harapan dapat menjadi inspirasi serta menumbuhkan semangat para siswa SMA Darul Ulum 1 untuk terus belajar agar dapat melanjutkan perjalanan di PTN favorit mereka.

Setelah puas berkunjung ke FT UGM, para siswa beserta Bapak/Ibu Guru Pendamping melanjutkan perjalanan ke Universitas Negeri Yogyakarta. Beberapa siswa mengikuti kunjungan di FMIPA UNY dan beberapa yang lain melakukan kunjungan di FBSB UNY. Hal ini disesuaikan minat mereka agar kedepannya memiliki gambaran bagaimana kehidupan kampus dan seleksi masuk PTN dengan fokus ilmu atau jurusan yang berbeda. Kegiatan kunjungan di FMIPA UNY disambut hangat oleh Wakil Dekan Bidang Riset, Kerjasama, Sistem Informasi, dan Usaha, Ibu Prof. Dr. Tien Aminatun, M.Si dan dilanjutkan materi oleh tim FMIPA UNY maupun FBSB UNY.

Materi demi materi telah disimak secara antusias dan semangat oleh para siswa SMA Darul Ulum 1 Kelas XI. Dalam serangkaian kegiatan tersebut, diharapkan dapat dijadikan jembatan oleh para siswa untuk dapat lebih fokus dalam belajar serta mencapai tujuannya. Seperti yang telah disampaikan Bapak Kepala Sekolah, para siswa harus terus fokus untuk persiapan masuk PTN dengan cara mengawal passion-nya, sungguh-sungguh dalam belajar, dan optimis serta tidak lupa untuk terus mendo’akan mimpi dan cita-cita para siswa dalam berusaha. Kegiatan ini diharapkan kedepannya terus dapat dilakukan agar para siswa dan siswi SMA Darul Ulum 1 dapat lebih fokus dan semangat dalam rangka persiapan masuk Perguruan Tinggi di masa yang akan datang.






